Dari asal-usulnya sebagai alas kaki keluarga kerajaan hingga kepopulerannya yang singkat namun gemilang di era 1990-an, kitten heels akan selalu menjadi ikon fashion berkat kenyamanan, fleksibilitas, dan sentuhan femininnya. Kini, saat sepatu khas ini kembali mencuri perhatian, desainnya hadir dengan model dan detail yang lebih bervariasi. Dirancang untuk menyesuaikan gaya hidup wanita modern, kitten heels adalah pilihan sempurna untuk berbagai kesempatan. Dalam panduan ini, kami akan membahas cara memilih serta memadukan kitten heels yang tepat untuk Anda.


Apa itu Kitten Heels?

Women’s Lu black patent leather bow slingback pumps - CHARLES & KEITH

Memiliki tinggi hak sekitar 1 hingga 2 inci (5-6 cm), kitten heels adalah sepatu berhak rendah yang umumnya memiliki bentuk hak ramping yang lurus atau sedikit melengkung. Namun, belakangan ini, model dan gaya kitten heels semakin beragam dengan sentuhan desain yang lebih modern. Berada di antara kategori heels dan flats, kitten heels memberikan sedikit tambahan tinggi tanpa mengorbankan kenyamanan, menjadikannya pilihan sempurna untuk aktivitas sehari-hari, terutama bagi wanita yang sibuk.

(Bacaan terkait: Tipe-Tipe Sepatu Heels)

Sebagai salah satu model sepatu yang populer, kitten heels menjadi favorit di dunia fashion karena menggabungkan kenyamanan dan gaya yang effortless. Lanjutkan membaca untuk mengetahui segala hal tentang gaya fashion modern ini.

BELANJA KOLEKSI KITTEN HEELS


Sejarah & Evolusi dari Kitten Heels

Asal-usul kitten heels dapat ditelusuri dari masa pemerintahan Louis XIV, seorang Raja Prancis, yang mengenakan sepatu hak rendah berwarna merah untuk memberikan kesan lebih tinggi dan berwibawa. Setelahnya, gaya khas ini menjadi identik dengan keluarga kerajaan hingga akhirnya dilarang digunakan oleh siapa pun di luar lingkungan istana.

Model ini berevolusi seiring waktu dan mengalami lonjakan popularitas yang tak terduga pada tahun 1950-an. Gadis-gadis muda yang belum siap mengenakan hak stiletto tetapi ingin membiasakan dirinya mulai memakai sepatu berhak rendah sebagai sarana latihan. Pada saat itu, gadis-gadis ini sering disebut "kittens", sehingga istilah "kitten heels" pun tercipta untuk menggambarkan sepatu yang identik dengan mereka.

Kitten heels mencapai puncak popularitasnya pada tahun 1960-an, sebagian besar berkat Audrey Hepburn yang mengenakannya dalam film Breakfast at Tiffany’s. Pada era ini, dengan berkembangnya subkultur Beatnik dan Mod, gaya kitten heels yang nyaman namun tetap elegan semakin digemari, menggantikan stiletto yang lebih kaku dan terbatas.

Meskipun popularitasnya sempat meredup dalam dekade-dekade berikutnya, kitten heels tetap menjadi item fashion favorit banyak orang berkat perpaduan anggun dan nyamannya. Sepatu ini mengalami kebangkitan singkat pada tahun 1990-an, dan dengan tren fashion terkini yang banyak mengadopsi gaya terdahulu, kitten heels pun kembali siap menjadi sorotan.


Mengapa Memilih Kitten Heels?

Pesona dari kitten heels tidak tertandingi. Alasan yang paling utama adalah gaya elegan dan klasik yang ditawarkan sepatu ini. Kitten heels umumnya memiliki ujung runcing serta bentuk ramping yang memberikan sentuhan feminin dan cantik pada setiap tampilan.

Selain itu, tidak seperti stiletto, kitten heels mengutamakan kenyamanan. Dengan tinggi hak yang biasanya tidak lebih dari 5 cm, sepatu ini memberikan sedikit tambahan tinggi yang pas. Karena haknya yang rendah, tekanan pada telapak kaki pun berkurang, menjadikannya pilihan ideal untuk pemakaian sepanjang hari.

Terakhir, kesan anggun dan klasik yang dimiliki kitten heels membuatnya cocok untuk berbagai kegiatan, mulai dari acara formal hingga makan malam santai. Beragam desain tersedia untuk menyesuaikan gaya dan suasana hati Anda. Pada bagian berikutnya, kami akan membahas berbagai jenis kitten heels serta memberikan tips padu padan dari para ahli.